Rekomendasi Makanan Taiwan Halal Untuk Umat Muslim

Taiwan mungkin akan menjadi salah satu tujuan destinasi wizata kamu saat ini. Selain memiliki tower 101 yang tingginya menjulang langit. Taiwan juga memiliki banyak wisata kuliner. Makanan Taiwan memang terlihat sangat menggoda dan membuat orang yang melihat ingin mencobamya.

Meski memang Taiwan didominasi oleh makanan khas masakan China. Akan tetapi memiliki banyak variasi makanan halal untuk umat muslim lho. Jika saat ini kamu sedang merencanakan wisata ke Taiwan, jangan lupa untuk cicipi masakanyang menjadi ciri khasnya.

makanan taiwan

Karena wisata kuliner di Taiwan mampu memanjakan lidah kamu. Berikut adalah beberapa masakan halal yang bisa kamu dapatkan ketika sedang berada di Taiwan:

1. Chinese Beep Noodle Halal

Untuk bisa menikmati semangkuk mie ini, kamu hanya perlu berkunjung ke sebuah resto ternama. Resto tersebut telah berdiri selama kurang lebih 60 lebih, bahkan telah mendapatkan sertifikasi Michelin Guide. Jadi untuk masalah rasa, sudah tidak bisa dielakkan lagi enaknya ketika menyantap semangkuk mie ini.

Mie ini merupakan masakan yang dikemas dengan potongan daging sapi empuk. Yang pastinya masakan ini telah terjamin halal. Sehingga semua muslim dapat menyantap dan menikmati makanan ini. Harga satu mangkuk mie daging sapi ini hanya dibanderol harga NT$155 atau setara dengan harga 70ribuan saja.

2. Chang Beef Noodle Shop

Masih dengan menu yang sama, resto ini juga menawarkan makanan mie daging sapi yang lembut. Akan tetapi di resto ini, kamu bisa menikmati beragam pilihan makanan halal lain. Misalnya saja dengan memilih menu pangsit daging rebus atau goreng. Menariknya, dalam resto ini juga terdapat tempat untuk melaksanakan sholat.

3. Rumah Makan Bismillah Halal Food

Resto yang satu ini merupakan surganya para wisatawan muslim. Bagaimana tidak, menu yang mereka tawarkan merupakan makanan yang biasa dinikmati oleh kebanyakan muslim pada umumnya.

Service pelayanan yang mereka berikan juga menyambut dengan sangat ramah dan hangat. Hal ini tentunya akan membuat wisatawan yang berkunjung sangat diterima dan merasakan kebahagiaan tersendiri. Harga yang ditawarkan untuk setiap menu juga terbilang sangat murah, jika dibandingkan dengan cita rasanya.

4. Fied Chicken Master Gonguan Nightmarket

Resto ini hanya melayani orderan takeway saja, pas banget buat yang enggan lama-lama berada diluar karena kelelahan. Resto ini juga telah mengantongin sertifikasi halal dari komunitas muslim Tiongkok. Jadi, saat kamu membeli sesuatu di resto ini ga perlu khawatirkan kehalalannya.

Untuk variasi menu yang ditawarkan di resto ini meliputi kentang goreng, ayam fillet hingga burger. Tentunya sesuai dengan tema takeway yaa. Jika melihat harga, makanan yang dijuak di resto ini tergolong sangat ekonomis dan ramah dikantong.

Itulah tadi beberapa rekomendasi wisata kuliner Taiwan yang bisa kamu nikmati ketika sedang berada disana. Akan tetapi untuk saat pandemi seperti sekarang, karena keterbatasan gerak tidak memungkinkan kamu bisa berkunjung ke Taiwan. Untuk itu blibli.com menyajikan beragam kukiner khas Taiwan untuk bisa mengobati kerinduan terhadap wisata kuliner di sana.

Keterbatasan saat pandemi tidak bisa menghilangkan kerinduan seseorang terhadap tempat wisata. Dan juga wisata kuliner tentunya yang selalu menjadi tujuan utama beberapa wisatawan melakukan kunjungan wisata sebuah daerah. Sama halnya ketika kamu sedang merindukan kota Taipe dengan segala ciri khas masakannya.

Meski beberapa rekomendasi makanan Taiwan diatas tidak bisa kamu dapatkan secara langsung. Akan tetapi kamu bisa membeli beragam kuliner khas Taiwan di blibli.com. Disini kamu bisa memilih ragam makanan hingga oleh-oleh khas Taiwan. Selamat mencoba.